22 January 2019

Ducati Merasa Sangat Beruntung Bisa Bekerjasama Dengan Jorge Lorenzo


YKGP - Hallo gaez, per januari kemarin kerjasama antara x-Fuera dan Ducati rsmi berakhir dan Jorge sudah mulai berganti wearpack dengan logo sayap tunggal bertandem dengan Marc Marquez, namun bukan kekecewaan yang menghampiri kubu Borgo Panigale ini, malahan sangat terbantu sekali oleh Jorge Lorenzo selama dua tahun kerja bersama-sama.

Memang bisa dikatakan kolaborasi ini sangat singkat mengingat apa yang telah di berikan Jorge sangat memuaskan ketiga a bisa hatrick podium di paruh kedua musim berjalan, sayang ia mengalami cidera yang cukup parah ketika ia mengalami hight-side di race Aragon. Kebangkitan Lorenzo saat itu membuat dari kubu Honda ketar-ketir, mengingat ancaman dicepan mata untuk perebutan gelar juara dunia. Duet Dovi-Jorge mampu mematahkan dominasi the Baby Alien, dan ironisnya adalah kebangkitan X-Fuera tejadi ketika ia kadung memutuskan untuh menerima pinangan dari Honda.


Namun begitu Claudio Domenicali selaku CEO Ducati tidak menyesalkan apa yang terjadi, ia menganggap positif dua tahun kebersamaan ini. Ducati bisa memenangi balapan, bisa meningkatkan motor yang bisa sekompetitif ini, perpisahan dengan Lorenzo adalah bukan salah siapa-siapa, hasil akhir memang terkadang tidak sesuai dengan apa yang direncanakan, namun yang pasti itu bukan kesalahan dari Lorenzo dan juga bukan salah Ducati, inilah keadaan sekarang yang terjadi.

Ia juga memuji Lorenzo setinggi langit, Lorenzo adalah pembalap yang bagus, pekerja keras dan baik, sama halnya dengan Dovi, tak sia-sia Ducati berkerjasama dengannya selama  dua tahun ini, banyak sekali manfaatnya. Jorge sangat pandai membuat Ducati bisa lebih memahami beberapa area motor yang perlu diperbaiki. Bagian penting dari apa yang Ducati kembangkan itu berkat Jorge. dan memang itu kenyataannya.


“Kami menganggap positif dua tahun kebersamaan ini. Kami memenangi balapan, kami meningkatkan motor dan sekarang kami mencari masa depan dengan cara yang sangat positif. Ini bukan hanya cara berpikir teoretis, tetapi persisnya bagaimana cara kami berpikir". ungkap Domenicali dalam event launching Ducati di Swiss, Jumat (19/1).


Danke,...
Load disqus comments

0 komentar