07 October 2018

Marquez Podium Di Debut MotoGP Buriram Thailand,Titel Juara Dunia Kian Dekat!!!


Yukitakepo - Hello gaez, di artikel sebelumnya saia bahas tentang perkiaraan bagaimana nati jalannya balap seperti apa, ya lumayan lah mendekati apa yang saia perkirakan, prediksiku ancur tatkala Marquez memenangi MotoGP Buriram ini, walaupun begitu ya sedikitnya prediksi yang saia tulis agak nyerempet dikit dikitlah, seperti artikel yang ini, saia menuliskan balap akan berlangsung ketat beda tipis tipis, grup leader akan ada banyak pembalap terbukti disana ada 8 smp 10 pembalap menjelang 5 lap terakhir, Marquez akan bermain aman, dan yang bisa menjaga keusan ban akan menjadi pemenangnya.

Oke akan saia rangkum jalannya race tadi ya gaez, setelah lampu padam mulailah pada melesat para rider, dipimpin oleh Marc lalu diikuti Rossi dan ketiga Dovi, keaadan masih sama sampai lap ke 3 sampai di pengujung lap ke 4 Rossi bisa mendahui Marquez dan tak berselang lama Dovi suga bisa menyusul Marc, sampai pada lap ke 10 di turn 1 Rossi mengalami penurucan kecepatan dan setelah lepas dari turn 2 straight trek di depannya, ndak bisa berbuat banyak Rossid dengan mudah di salip oleh Dovi dan Marquez, posisi berganti menjadi Dovi,Marc,Rossi.

Di lap 14 keadaan masih sama disana ada duel antara Zarco dan Pedrosa di baris tengah, dan lap tercepat oleh Marquez hanya di 1'31 detikan, belum bisa menyentuh di 1'30 saat ia torehkan di Qualifikasi, di lap 17 vinales yang berangkat dari posisi 7 mulai panas gaez, satu persatu lawan didepannya didahuluinya, Dani Pedrosa cras di turn 5 pada lap 18, Rossi mulai melambat dan momentum ini diambil oleh Vinales yang bisa mendahuluinya, memasuki lap 21 posisi masih sama yaitu Dovi,Marquez,Vinales.


5 lap akhir inilah yang seru gaez, salip menyalip antara Dovi dan Marquez berlangsung kian panas, Vinales juga makin menempel di belakang mereka, namun Rossi mulai keteteran, memasuki lap 24 pposisi dapat diambil oleh Marquez, kemudian tak selang berapa tikungan dapat diamankan lagi oleh Dovi, last lap  giliran Marquez memimpin kemudian diambil alih lagi oleh Dovi, menjelang akhir lap tepatnya di last corner Dovi melakukan latebrake, dengan Honda RC213V ia mampu meengugguli Dovi saat keluar dari tikungan, dan dengan girang Marquez melintasi garis akhir, dengan Dovi yang hanya berselisih 0.115 detik disusul Vinales di tempat ketiga lalu Rossi di posisi 4 kemudian Zarco melengkapi big five.


Terbukti Marquez paling mampu menjaga ritme dari kompon ban miliknya, ketika ia berada di posisi 3 ia mengendarai dengan santai, ndak terlalu terburu-buru melakukan overtaking, baru 5 lap terkhirlah ia melakukan tekanan, dalam lap terakhirpun ia syudah mengatur strateginya seperti itu, dalam komentarnya pasca balap, ia mengetahui bahwa Dovi akan melakukan late braking dan melakukan block pass di sisi dalam, namun block pass yang dilakukan oleh Dovi masih menyisakan celah di sisi dalam sirkuit, Marquez lalu menekuk RC213vnya masuk ke sisi dalam dan wusssssssssss, memang pinter nih anak.

Arrivederci,...
Load disqus comments

0 komentar